Banyak penyanyi baru yang bermunculan saat ini, baik itu penyanyi Group ataupun penyanyi Solo, dan tentu saja keberhasilan seorang penyanyi ditentukan olahe bagaimana Lagu yang dibawakan bisa diterima oleh masyarakat.
Untuk mendukung lagu itu bisa diterima oleh masyarakat didukung oleh promosi yang baik, salah satunya melalui video klip. Tak jarang ada beberapa lagu yang di buat dalam beberapa video klip, karena kita tahu seberapa penting arti dari Video klip untuk sebuah lagu. Video klip terbaru dari Indah Dewi Pertiwi yang berjudul Hipnotis menjadi salah satu bukti pentingnya Video klip bagi sebuah lagu.
Video klip yang dikabarkan menelan biaya hingga 8 Milyar rupiah ini menampilkan konsep Futuristik dengan proses pembuatan yang tidak main-main dimana kapal tangker pun digunakan sebagai pendukung video klip ini. Sutradara Anggi Umbara nampaknya ingin memberikan sesuatu yang sangat berbeda pada Video klip Hipnotis ini. walaupun saya melihat tidak ada korelasi antara lagu yang dibawakan dengan konsep dari video klipnya bahkan terkesan memaksakan, tetapi bila melihat video klip Hipnotis layak diacungi jempol dan apresiasi yang lebih, karena pada video klip tersebut, penyanyi Indah Dewi Pertiwi juga menyelipkan ajakan untuk menjaga Bumi kita.
Semoga saja Video klip dari penyanyi cantik Indah Dewi Pertiwi ini bisa menjadi tonggak kemajuan indrustri musik di Indonesia dan menunjukkan hasil karya orang Indonesia tidak kalah dibandingkan hasil karya Luar Negri. Mari kita dukung industri musik di Indonesia dengan tidak membeli CD/Kaset Bajakan.
Penasaran seperti apa video klip Hipnotis - Indah Dewi Pertiwi, silahkan lihat ini, Anda pasti akan ter-Hipnotis melihatnya
Tweet
0 comments:
Posting Komentar