Please Enable JavaScript!
Mohon Aktifkan Javascript![ Enable JavaScript ]
08 Februari 2012

Sepatu Daur Ulang

Tak perlu menghabiskan banyak uang untuk mendapatkan sepasang sepatu baru. Dengan melakukan sedikit modifikasi pada sepatu, Anda bisa mendapatkan gaya yang berbeda.

Selain membuat Anda lebih percaya diri, tidak akan ada orang lain yang memiliki sepatu yang sama dengan yang Anda miliki. Eksklusif kan?

Ingin mencoba? Berikut beberapa ide yang bisa Anda kreasikan di rumah.

1. Studded wedges
Bahan:
- Wedges
- Paku Payung
- Lem kayu



Cara membuat:
  1. Oleskan lem kayu pada wedges di tempat paku payung akan ditempelkan.
  2. Tancapkan paku payung di atas lem. Lanjutkan ke seluruh wedges. Jika Anda tidak ingin menebar paku payung di seluruh wedges, Anda juga bisa berkreasi membuat pola-pola unik pada wedges dengan menggunakan paku payung.
  3. Tunggu hingga kering. Untuk mendapatkan sensasi berbeda, Anda bisa mewarnai paku payung dengan menggunakan cat besi dengan warna yang Anda inginkan.

2. Romantic flats
Bahan:
- Flat shoes
- Scarf
- Benang dan jarum
- Gunting

Cara membuat:
  1. Potong scarf Anda menjadi empat bagian sama besar. Lipat setengah dan jahit tepiannya. Lalu, balik scarf sehingga jahitan berada di dalam.
  2. Buat satu pita dengan menggunakan dua potongan scarf. Pastikan kerutan pita rapih, lalu tutupi bagian tengah kerutan dengan potongan scarf yang lain. Jangan lupa untuk menjahitnya. 
  3. Setelah Anda mendapatkan bentuk pita yang sesuai, dengan hati-hati jahit pita tersebut pada flats shoes. Pastikan Anda menempatkannya tepat di tengah. Jika Anda takut jahitan Anda akan merusak sepatu, Anda dapat menggunakan lem tembak untuk merekatkan pita dengan sepatu. Pastikan lem benar-benar kering sebelum Anda memakainya.
Sumber: http://kosmo.vivanews.com

    1 comments:

    outbound malang mengatakan...

    kunjungan .
    salam sukses ..:)

    Posting Komentar

    Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
    Fashion Blogs Lifestyle Blogs